Perbedaan 'Venom' dengan Film Adaptasi Komik Lainnya Menurut Sutradara
Sutradara Ruben Fleischer punya sedikit bocoran yang membuat ‘Venom’ terdengar menarik untuk ditonton bagi mereka yang skeptis dengan filmnya.
Kendati memasang nama besar Tom Hardy sebagai pemeran utama, Venom sejauh ini terus menuai reaksi beragam di kalangan pecinta film superhero. Sebagian ada yang penasaran bagaimana film ini mengeksekusi kisah unik pergumulan Eddie Brock dengan parasit alien yang mengubahnya jadi Venom. Sebagian lainnya menyuarakan skeptisme mereka, yang bahkan semakin tinggi setelah Venom batal menjadi film berating R dan berakhir mengusung rating PG-13. Buat mereka yang termasuk golongan kedua, sutradara Ruben Fleischer punya sedikit bocoran yang membuat Venom terdengar menarik untuk ditonton.
Saat berbincang dengan Fandango, Fleischer menjelaskan apa yang membedakan Venom dengan film adaptasi komik lainnya yang kian menggeliat di Hollywood. Sedari awal membuat Venom, Fleischer mengakui ia ingin menghadirkan film komik yang berbeda secara tone. Karena itulah Fleischer ingin membuat Venom tampil lebih gelap, getir dan edgy. Mungkin visi Fleischer sudah sering kita lihat hasilnya di film-film keluaran DC. Namun yang perbedaan disini, Fleischer menekankan bahwa Venom juga punya elemen horror yang kental, dimana elemen ini telah menjadi esensi dari sang karakter villain/antihero Marvel beserta komiknya. Adapun Fleischer juga mensinyalkan Venom akan memiliki post-credit scene.
Kembali bicara soal rating Venom, awalnya film ini disinyalir akan berani mengusung rating R menyusul kesuksesan Deadpool dan Logan. Namun di tengah jalan, Sony dan Fleischer akhirnya membatasi kesadisan yang selama ini jadi ciri khas Venom, dan berujung menjadikan filmnya berating PG-13. Rumornya, rating ini dipiilih untuk memudahkan proses bergabungnya Venom dengan Marvel Cinematic Universe (yang semua filmnya berating PG-13) sehingga nantinya ia bisa bertemu Spider-Man Tom Holland.
Menariknya, kendati saat tayang di bioskop Venom adalah film PG-13, Fleischer tak menutup kemungkinan Venom akan berating R ketika dirilis dalam bentuk Blu-Ray dan DVD. Ini menandakan Fleischer memang sempat merekam adegan yang menjadikan Venom film berating R. Boleh jadi adegan yang dihapus ini akan dimunculkan saat perilisan home video nanti.
“Saya tak ingin menafikan apapun. Kita harus lihat dulu situasinya nanti. Tapi saya kira saya tak ingin menutup kemungkinan (Blu-Ray dan DVD Venom berating R),”ujar Fleischer.
Venom mengisahkan jurnalis Eddie Brock yang bergumul dengan parasit alien yang merasuki tubuhnya, dan di saat bersamaan, ia harus berhadapan dengan parasit alien lain yang mengubah inangnya jadi lebih besar dan kuat dibanding transformasi Eddie sebagai Venom. Selain menampilkan Hardy sebagai karakter titel, film ini juga dibintangi Michelle Williams, Riz Ahmed dan Woody Harrelson. Rencananya Venom akan dirilis 5 Oktober 2018.
Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem
Belum ada Komentar untuk "Perbedaan 'Venom' dengan Film Adaptasi Komik Lainnya Menurut Sutradara"
Posting Komentar