Bryan Singer akan Garap 'Red Sonja', Spin-Off 'Conan the Barbarian'
Bryan Singer siap mendalangi film terbaru 'Red Sonja', karakter heroine yang satu universe dengan ‘Conan the Barbarian’.
Usai dipecat dari Bohemian Rhapsody karena membuat masalah yang mengganggu jalannya proses syuting, sutradara Bryan Singer banyak menuai cibiran karena kelakuannya yang bengal. Namun dengan kemampuannya yang tak perlu diragukan lagi, wajar saja jika studio Hollywood tetap mengetuk pintu Singer dan menawarinya proyek film. Terbukti dari kabar THR yang menyebut, Millenium mempertimbangkan Singer sebagai sutradara Red Sonja, dan kini sang sineas tengah menjalani negosiasi untuk bergabung.
FYI, Red Sonja merupakan karakter heroine dari komik Marvel yang satu universe dengan komik Conan the Barbarian. Memulai debutnya di Conan the Barbarian #23 terbitan 1973, kisah Red Sonja bermula ketika di usia 17 tahun ia harus mengalami kejadian memiluhkan melihat keluarganya dihabisi sekelompok pembunuh bayaran, yang kemudian juga membakar habis rumahnya. Penderitaan Sonja pun semakin getir lantaran ia juga menjadi korban penganiayaan oleh pemimpin kelompok yang sama.
Melhat Sonja meratapi kehidupannya yang malang dan bertekad untuk balas dendam, sang dewi merah Scáthach mendatanginya dan memberinya kemampuan bertarung yang mengagumkan. Namun syaatnya kekuatan ini hanya bisa digunakan Sonja selama ia tak pernah membohongi seorang pria, kecuali pria ini takluk oleh Sonja dalam pertarungan yang sepadan. Sama seperti Conan the Barbarian, Red Sonja juga bersetting di Hyborian Age, sebuah jaman prasejarah yang di dalamnya berdiri banyak kerajaan.
Red Sonja sebenarnya pernah diangkat ke layar lebar pada 1985 dengan diperankan Brigitte Nielsen, dan turut dibintangi Arnold Schwarzenegger yang kembali sebagai Conan selepas bermain di Conan the Barbarian (1982) dan Conan the Destroyer (1984). Millenium sendiri telah mengembangkan proyek film terbaru Red Sonja sejak tahun 2008, dengan menggandeng Rose McGowan sebagai karakter titel dan Robert Rodriguez di bangku sutradara. Namun setelah Rose mengalami cedera lengan serius, proyek ini akhirnya terbengkalai dan tak kunjung diproduksi. Kabarnya studio berani menggaji mahal Singer untuk menggarap Red Sonja, dan keterlibatan pembesut film-film X-Men diyakini bisa membuat pengembangan filmnya berjalan lebih cepat. Adapun naskah Red Sonja ditulis Ashley Miller, yang sebelumnya pernah berkolaborasi dengan Singer di X-Men: First Class.
Untuk saat ini belum ada detail terkait Red Sonja, mulai dari cerita, pemain hingga jadwal rilis. Namun Millenium berharap film terbaru Red Sonja bisa menjadi franchise dan mengesankan mereka yang telah jatuh hati pada film Wonder Woman.
Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem
Belum ada Komentar untuk "Bryan Singer akan Garap 'Red Sonja', Spin-Off 'Conan the Barbarian'"
Posting Komentar