Box Office: Meski Jawara, 'The Predator' Tak Begitu Menggigit

'The Predator' memuncaki box office minggu ini, namun dengan debut yang tak begitu memuaskan. Berikut rekap lengkapnya.

20th Century Fox boleh dibilang punya ekspektasi yang lumayan tinggi untuk The Predator. Menggelontorkan bujet sampai $88 juta, mereka tentu berharap supaya film ini bisa menghidupkan kembali franchise Predator, terlebih dengan perekrutan sutradara yang mumpuni, Shane Black. Namun apa lacur, penonton rupanya tak ambil pusing.

Terbukti dengan debutnya yang cuma $24,6 juta. Oke, ini sebetulnya memang tak terlihat buruk. Apalagi debut segitu sudah cukup untuk menempatkannya sebagai jawara box office minggu ini. Namun perlu dipertimbangkan bahwa film ini memulai debutnya di hampir seluruh bioskop Amerika, yaitu di atas 4 ribu lokasi. Dan angka $24 juta merupakan debut terburuk untuk ukuran film yang tayang di atas 4 ribu lokasi. Sebagai catatan, pemegang rekor sebelumnya adalah The Mummy dengan $31,5 juta minggu lalu.

Debut The Predator bahkan hanya lebih rendah dibanding film Predator yang mengumpulkan $24,8 juta di 2010. Padahal film tersebut mendapat slot yang jauh lebih kecil dibanding The Predator, yaitu 2.669 lokasi saja. Ini belum dihitung inflasi.

Luka menjadi semakin sakit saat ia juga mendapat review jelek dari kritikus (RottenTomatoes "34%") yang senada pula dengan respon penonton (CinemaScore "C+").

Debutnya di luar Amerika juga tak begitu menggembirakan. Estimasi Fox berada di kisaran $35 juta, tapi ternyata debutnya cuma $30,7 juta saja dari 72 negara. Artinya, debut globalnya baru $55,3 juta saja. Sumbangan terbesar berasal dari Rusia ($4,7 juta), UK ($3,1 juta), dan Australia ($1,7 juta). Indonesia sendiri berpartisipasi sebesar $1,4 juta.

Film terbaru dari sutradara komedi Paul Feig yang berjudul A Simple Favor berhasil memulai debut di posisi ketiga dengan $16,0 juta. Film thriller yang dibintangi oleh Anna Kendrick dan Blake Lively ini kabarnya hanya dibuat dengan bujet $20 juta saja. Jadi debut tadi agaknya sudah terbilang memuaskan. Penonton memberikannya CinemaScore "B+".

A Simple Favor juga telah tayang di 27 pasar kecil dengan tambahan $3,5 juta, diantaranya $1,5 juta dari Australia dan $0,3 juta dari Timur Tengah. Film ini baru akan menyerbu Eropa dan Amerika Latin minggu depan.

Di bawahnya, White Boy Rick menyusul dengan debut yang B aja,yaitu $8,9 juta. Film biografi yang dibintangi oleh Matthew McConaughey ini juga mendapat respon penonton yang B aja, yaitu CinemaScore "B".

Film rilisan baru terakhir minggu ini adalah Unbroken: Path to Redemption, sekuel dari film Unbroken yang kali ini banting setir menjadi film reliji. Debutnya yang $2,2 juta tak cukup untuk menempatkannya di lima besar box office.

Setelah memecahkan rekor minggu lalu, The Nun sudah diperkirakan akan anjlok drastis minggu ini. Apalagi dengan track-record genre horor yang memang sudah biasa begitu. Memperoleh $18,2 juta, film ini mengalami penurunan sebesar 66,1% dibanding minggu lalu. Meski begitu, ia masih sempat-sempatnya memecahkan rekor. Rekor apa? Penurunan minggu kedua terburuk dalam franchisenya. Uhuk.

Kabar baiknya, dalam dua minggu saja film ini sudah meraup $85,1 juta dan $228,7 juta dari seluruh dunia (berkat tambahan $33,1 juta minggu ini dari 62 negara). Sedikit trivia untuk membuat teman anda tercengang, The Nun sudah menjadi film Warner Bros terlaris di Indonesia, mengalahkan pemegang rekor sebelumnya, Batman v Superman: Dawn of Justice.

Crazy Rich Asians berada di posisi lima dengan $8,7 juta. Dari 5 minggu penayangan, perolehannya sudah mencapai $149,5 juta. Sementara itu, pendapatan globalnya adalah $187,4 juta (berkat tambahan $7,3 juta minggu ini dari 29 negara).

Johnny English Reborn sudah tayang duluan di 6 negara dengan perolehan $3,3 juta.

Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem dan di instagram: @ulasanpilem
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem

Weekend Box Office 14 September - 16 September 2018

1.

The Predator
Minggu ini $24,632,284
Total $24,632,284

2.

The Nun
Minggu ini $18,238,263
Total $85,114,588

3.

A Simple Favor
Minggu ini $16,011,689
Total $16,011,689

4.

White Boy Rick
Minggu ini $8,860,431
Total $8,860,431

5.

Crazy Rich Asians
Minggu ini $8,688,369
Total $149,540,273
Ulasan Weekend Box Office Minggu Sebelumnya: Box Office: 'The Nun' Pecahkan Rekor Franchise 'The Conjuring' ■UP

Belum ada Komentar untuk "Box Office: Meski Jawara, 'The Predator' Tak Begitu Menggigit"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel