Trailer Terbaru 'Spider-Man: Into the Spider-Verse'

Dalam satu trailer 'Spider-Man: Into the Spider-Verse', kita akan berjumpa dengan Spider-Man klasik, Spider-Gwen, Spider-Ham, dan 3 Spidey lain.

"Dalam semestamu, cuma ada satu Spider-Man. Tapi ada semesta yang lain."

Dan semesta itu adalah semesta yang ingin diperkenalkan oleh Sony lewat Spider-Man: Into the Spider-Verse. Peter Parker di Avengers: Infinity War bukan satu-satunya Spider-Man yang akan kita jumpai tahun ini, sebab ada pula Miles Morales (Shameik Moore), Spider-Man kulit hitam yang akan hadir lewat sebuah film animasi. Dan ia juga bukan satu-satunya Spider-Man yang akan tampil disini.

Kalau trailer sebelumnya mengungkap 3 Spidey —Peter, Miles, dan Gwen Stacey alias Spider-Gwen (Hailee Steinfeld)— maka trailer kali ini memberikan kita 3 lagi, yaitu Spider-Man Noir (Nicolas Cage), Peni Parker dan robotnya SPDR (Kimiko Glenn), serta yang paling absurd, sang babi Spidey bisa ngomong yang berjuluk Spider-Ham (John Mulaney).

Trailer ini juga memberikan latar belakang soal bagaimana mereka bisa ketemu satu sama lain. Setelah Peter Parker (Jake Johnson) menarasikan bahwa ia bukan satu-satunya Spider-Man, ia kemudian menjelaskan kepada Miles bahwa telah terjadi ketidakseimbangan antar berbagai dimensi alternatif. Dan untuk itu, Miles harus belajar menjadi Spider-Man sesungguhnya lalu bekerja sama dengan para Spidey lain untuk menyelamatkan dunia.

Meski disutradarai oleh Bob Persichetti, Peter Ramsey, dan Rodney Rothman, film ini merupakan buah karya dari Phil Lord & Christopher Miller, duo yang sukses membangun franchise 21 Jump Street dan The Lego Movie. Keduanya pernah bilang bahwa mereka ingin agar penonton merasakan sensasi seperti berada dalam komik. Dan memang begitulah yang kita dapatkan dari trailernya. Tekstur animasinya unik, semacam gabungan antara animasi 3D dengan panel buku komik yang berwarna-warni.

Ikut bermain Liev Schreiber sebagai Kingpin; Mahershala Ali sebagai paman Miles, Aaron; Brian Tyree Henry sebagai paman Miles, Jefferson; Luna Lauren Velez sebagai ibu Miles, Rio; serta Lily Tomlin sebagai Bibi May.

Spider-Man: Into the Spider-Verse direncanakan tayang pada 14 Desember. Berikut trailernya. ■UP

Follow Ulasan Pilem di twitter: @ulasanpilem
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem



Belum ada Komentar untuk "Trailer Terbaru 'Spider-Man: Into the Spider-Verse'"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel